Jumat, Maret 14, 2025

5 Malam Istimewa yang Menyelamatkan Umat

Ilustrasi

Penasultan.co.id – Menjelang bulan suci Ramadhan, Ketua BPPKB Kecamatan Walantaka, Kota Serang, Edi bin Idris, mengungkapkan tentang lima malam istimewa dalam Islam yang dapat menyelamatkan umat dari hisab di akhirat. Malam-malam ini memiliki keutamaan besar sebagai waktu terbaik untuk beribadah, berdoa, dan memohon ampunan kepada Allah SWT.

“Ada lima malam yang bisa menyelamatkan umat dan tidak akan dihisab di Yaumil Akhir,” ujar Edi bin Idris pada Rabu(12/2) Malam.
Malam-malam ini merupakan waktu yang dipenuhi dengan keberkahan dan rahmat Allah SWT. Oleh karena itu, umat Islam dianjurkan untuk menghidupkan malam-malam ini dengan memperbanyak ibadah dan amal saleh.
Berikut lima malam istimewa yang memiliki keutamaan besar dalam Islam:
  1. Nisfu Sya’ban (Pertengahan Bulan Sya’ban): Malam ini jatuh pada tanggal 15 Sya’ban. Dipercaya sebagai malam pengampunan dosa dan waktu yang tepat untuk berdoa serta memohon ampunan kepada Allah SWT.
  2. Hari Raya Fitri (Idul Fitri): Dirayakan pada tanggal 1 Syawal setelah berakhirnya bulan Ramadan. Hari raya ini merupakan momen kemenangan bagi umat Islam setelah menjalankan ibadah puasa selama sebulan penuh.
  3. Tarwiyah (8 Dzulhijjah): Hari Tarwiyah adalah hari kedelapan bulan Dzulhijjah, sebelum hari Arafah. Pada hari ini, jamaah haji biasanya mulai bergerak dari Mekah menuju Mina untuk mempersiapkan diri menyambut hari Arafah.
  4.  Arafah (9 Dzulhijjah): Hari Arafah adalah puncak dari ibadah haji. Pada hari ini, jamaah haji berkumpul di Padang Arafah untuk berdoa dan memohon ampunan kepada Allah SWT.
  5. Hari Raya Kurban (Idul Adha): Dirayakan pada tanggal 10 Dzulhijjah. Hari raya ini memperingati peristiwa pengorbanan Nabi Ibrahim AS kepada Allah SWT. Umat Islam yang mampu disunnahkan untuk menyembelih hewan kurban sebagai simbol ketaatan dan kepedulian sosial.
Barang siapa saja yang menghidupkan lima malam ini dengan beribadah kepada Allah SWT
Dengan melakukan sholat sunah, Membaca Alquran, Dzikir, Sampai datang waktu sholat subuh
Maka beruntunglah bagi orang yang bisa menjaga waktu malam yang lima ini
Dan masuk surga tanpa di hisab, pecah dari kubur nya di sediakan pakaian tunggangan burok langsung masuk surga. Dan semoga untuk umat muslim bisa mengamalkan nya walaupun seumur hidup nya pernah 1 kali.
Edi bin Idris menegaskan pentingnya bagi umat Islam untuk mengamalkan ibadah di lima malam tersebut.
“Pentingnya bagi kita semua, umat Islam dianjurkan untuk bisa mengamalkan amalan di lima waktu dalam satu tahun agar mendapat keberkahan dan keselamatan di dunia maupun akhirat,” tutupnya.
Semoga informasi ini bermanfaat dan menjadi motivasi bagi kita semua dalam meningkatkan ibadah.
(Imat)
ARTIKEL TERKAIT

Leave a reply

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

Paling Populer

HOT POST

Proyek SMPN 1 Gunungsari Sarat Masalah, Dindikbud Serang Dinilai Tak Bertindak Tegas

0
Serang – Proyek pembangunan dan rehabilitasi gedung SMPN 1 Gunungsari yang dikerjakan oleh CV Berkah Abadi menuai polemik. Meski diduga menyisakan berbagai persoalan, Dinas...

Polres Metro Jakpus dan Media Gelar Buka Puasa Bersama, Bagikan Takjil ke Masyarakat

0
Penasultan.co.id, Jakarta – Bulan suci Ramadan menjadi momentum bagi umat Islam untuk meningkatkan amal ibadah dan berbagi dengan sesama. Semangat kebersamaan ini juga ditunjukkan...

Dokter Gigi di Dinsos DKI Jakarta Raih Penghargaan dari Rekan Indonesia

0
JAKARTA – Dr. Drg. Maria Margaretha, seorang dokter gigi yang juga pejabat di lingkungan Pemprov DKI Jakarta, mendapatkan penghargaan dari Rekan Indonesia atas dedikasinya...

Proyek SMPN 1 Gunungsari Sarat Masalah: Bangunan Cacat, Upah Pekerja Belum Dibayar

0
Serang – Proyek pembangunan dan rehabilitasi gedung SMPN 1 Gunungsari yang dikerjakan oleh CV Berkah Abadi ternyata menyisakan banyak persoalan. Meski proyek senilai Rp...

Pelayanan Buruk! Ibu Hamil Hampir Melahirkan di Angkot karena Puskesmas Taktakan Tutup

0
Serang – Buruknya pelayanan di Puskesmas Taktakan, Kecamatan Taktakan, Kota Serang, kembali mencoreng dunia kesehatan. Seorang ibu hamil nyaris melahirkan di dalam angkot setelah...