Sleman, Penasultan.co.id – Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) mencatatkan pencapaian penting dengan berhasil mendaftarkan 117 juta bidang tanah melalui Program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL). Menteri ATR/Kepala BPN, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), optimis target 120 juta bidang tanah pada akhir tahun 2024 akan tercapai.
“Kita sudah mendaftarkan sekitar 117 juta bidang tanah secara nasional. Ini berarti sudah 97% dari target 120 juta bidang tanah hingga akhir 2024,” ungkap Menteri AHY saat menghadiri acara Fun Run KAPTI-Agraria di Sekolah Tinggi Pertanahan Nasional (STPN) Yogyakarta, Kabupaten Sleman, pada Minggu (01/09/2024).
Meskipun tantangan dalam proses pendaftaran tanah cukup besar, AHY yakin target tersebut bisa dicapai dalam tiga bulan ke depan. Ia menekankan pentingnya kesadaran masyarakat untuk ikut serta dalam program PTSL, guna memperoleh kepastian hukum atas kepemilikan tanah.
“Masyarakat perlu sadar untuk mengikuti program PTSL agar mendapatkan kepastian hukum dengan memiliki sertifikat tanah yang asli, termasuk Sertipikat Tanah Elektronik,” tegasnya.
Dengan dukungan masyarakat, Menteri ATR/Kepala BPN berharap target sertifikasi tanah dapat tercapai, yang akan membawa dampak positif bagi kesejahteraan rakyat Indonesia. “Jika tercapai, maka pada tahun 2025 kita hanya tinggal mengejar sekitar 6 juta bidang tanah lagi untuk pendaftarannya secara masif,” tambah AHY.
Menteri AHY juga menyatakan komitmennya untuk terus fokus pada percepatan sertifikasi tanah dan pemberantasan mafia tanah selama sisa masa Pemerintahan Presiden Joko Widodo.
Dalam acara tersebut, Menteri ATR/Kepala BPN didampingi oleh Ketua Umum KAPTI-Agraria dan Ketua STPN. Kegiatan Fun Run ini juga dihadiri oleh Pejabat Pimpinan Tinggi Madya dan Pratama di lingkungan Kementerian ATR/BPN, anggota KAPTI-Agraria, serta masyarakat dan taruna STPN yang turut serta sebagai peserta.
[TS/Red*]