Jumat, Maret 14, 2025

Komunitas Anduk Merah Indonesia Bantah Keras Keterlibatan Anggota Dalam Kasus Curanmor

Serang, Penasultan.co.id — Komunitas Anduk Merah Indonesia (KAMI) membantah keras tuduhan yang menyebutkan bahwa salah satu pelaku pencurian kendaraan bermotor (curanmor) yang ditangkap pada Jumat malam, 7 September 2024, adalah anggota komunitas mereka. 

Penasehat KAMI, H. Azat Sudrajat, menyampaikan penegasan tersebut kepada sejumlah media di kantornya pada Sabtu (07/09/2024). Menurutnya, pelaku curanmor yang ditangkap di Perumahan Metro Polis Blok A, Desa Nagara, Kecamatan Kibin, Kabupaten Serang, Banten, bukan merupakan anggota KAMI seperti yang telah beredar di masyarakat.

“Kami bantah keras, itu bukan anggota KAMI. Saya bersama tim akan menyelidiki siapa yang menyebarkan isu ini dan kami akan mengambil langkah hukum jika terbukti menyebarkan berita hoaks di kalangan masyarakat,” tegas H. Azat Sudrajat.

Ia menduga adanya pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab yang berusaha mencemarkan nama baik komunitas mereka. “Siapa pun yang mau merusak citra Komunitas Anduk Merah Indonesia (KAMI) akan kami lawan sesuai hukum yang berlaku di Indonesia. Kami tidak terima karena anggota kami bukan kriminal seperti yang dikabarkan,” tambahnya.

H. Azat Sudrajat juga menegaskan bahwa KAMI siap melaporkan kasus ini ke aparat penegak hukum jika terbukti ada pihak yang dengan sengaja menyebarkan isu atau berita tidak benar terkait komunitas mereka. “Kami siap pasang badan, dan kami akan mengambil langkah hukum,” tutupnya.

Sebelumnya, dugaan keterlibatan anggota KAMI dalam kasus curanmor mencuat setelah seorang terduga pelaku ditangkap oleh warga di Perumahan Metro Polis Blok A, Desa Nagara, Kecamatan Kibin, Kabupaten Serang, Banten, pada Jumat malam, 7 September 2024. Namun, H. Azat Sudrajat dengan tegas menyatakan bahwa informasi tersebut tidak benar dan merupakan upaya untuk mencemarkan nama baik komunitas.

(Red/*)

ARTIKEL TERKAIT

Leave a reply

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

Paling Populer

HOT POST

Proyek SMPN 1 Gunungsari Sarat Masalah, Dindikbud Serang Dinilai Tak Bertindak Tegas

0
Serang – Proyek pembangunan dan rehabilitasi gedung SMPN 1 Gunungsari yang dikerjakan oleh CV Berkah Abadi menuai polemik. Meski diduga menyisakan berbagai persoalan, Dinas...

Polres Metro Jakpus dan Media Gelar Buka Puasa Bersama, Bagikan Takjil ke Masyarakat

0
Penasultan.co.id, Jakarta – Bulan suci Ramadan menjadi momentum bagi umat Islam untuk meningkatkan amal ibadah dan berbagi dengan sesama. Semangat kebersamaan ini juga ditunjukkan...

Dokter Gigi di Dinsos DKI Jakarta Raih Penghargaan dari Rekan Indonesia

0
JAKARTA – Dr. Drg. Maria Margaretha, seorang dokter gigi yang juga pejabat di lingkungan Pemprov DKI Jakarta, mendapatkan penghargaan dari Rekan Indonesia atas dedikasinya...

Proyek SMPN 1 Gunungsari Sarat Masalah: Bangunan Cacat, Upah Pekerja Belum Dibayar

0
Serang – Proyek pembangunan dan rehabilitasi gedung SMPN 1 Gunungsari yang dikerjakan oleh CV Berkah Abadi ternyata menyisakan banyak persoalan. Meski proyek senilai Rp...

Pelayanan Buruk! Ibu Hamil Hampir Melahirkan di Angkot karena Puskesmas Taktakan Tutup

0
Serang – Buruknya pelayanan di Puskesmas Taktakan, Kecamatan Taktakan, Kota Serang, kembali mencoreng dunia kesehatan. Seorang ibu hamil nyaris melahirkan di dalam angkot setelah...