SERANG,- Walikota Serang menghadiri pembukaan MTQ XX tingkat Provinsi Banten 2023, di Alun-alun Tigaraksa Kabupaten Tangerang, pada Rabu (26/7)
Acara tersebut dibuka oleh Pj. Gubernur Banten, Pak Al Muktabar, didampingi Dirjen Bimas Islam, Kamaruddin Amin. dilaksanakan pada tanggal 25-30 Juli 2023 dan diikuti 8 Kabupaten Kota se-Provinsi Banten.
Dalam Sambutannya PJ. Gubernur Banten mengatakan “Dalam Kegiatan ini, Insyallah kita akan mendapatkan Qori dan Qoriah yang akhirnya nanti dapat mewakili Provinsi Banten di ajang Nasional dan Berharap bisa mewakili Indonesia dikancah internasional” ucap Al Muktabar
“Esensi MTQ ini bahwa semangat Qur’an ditanamkan dalam diri dan untuk kedepan dan seterusnya kepada generasi muda Indonesia, khusus’y generasi muda Provinsi Banten” sambungnya.
Tujuan MTQ XX tingkat Provinsi Banten adalah dalam rangka mewujudkan masyarakat yang beriman dan bertaqwa sesuai dengan visi misi pembangunan Provinsi Banten.
Diketahui kafilah MTQ Kota Serang yang berangkat pada ajang MTQ XX Provinsi Banten sebanyak 142 Orang dari 62 Peserta dan Pendamping, 21 Official, 23 pembina, 20 Kesekretariatan dan 16 Penanggung Jawab.
Ada tujuh cabang lomba dalam MTQ Banten tahun ini, yaitu tilawah, hifzil quran, tafsir Al-Quran, fahmil quran, syarh Al-Quran, khath Al-Quran, dan karya tulis ilmiah Al-Quran.
(REDAKSI)