Jumat, Maret 14, 2025

Ratusan Botol Miras Berhasil Diamankan Dalam Gelar Operasi Pekat Maung Polres Serang 2024

Serang — Polres Serang melakukan razia terhadap sejumlah lokasi yang dicurigai sebagai tempat peredaran minuman keras (miras) dalam Operasi Penyakit Masyarakat (Pekat) Maung pada Sabtu 6 Juli 2024 hingga Minggu dinihari. Hasilnya, ratusan botol miras dari berbagai merk berhasil diamankan dari beberapa kios jamu dan puluhan liter tuak dari lokasi lappo. Barang bukti tersebut langsung dibawa ke Mapolres Serang untuk dimusnahkan.

Kapolres Serang, AKBP Condro Sasongko, menyatakan bahwa Operasi Pekat Maung ini melibatkan seluruh unit fungsional dengan tujuan untuk menghentikan peredaran miras serta menegaskan keberadaan Polri di tengah masyarakat. Operasi ini juga menyasar daerah rawan kejahatan, tempat nongkrong remaja, balapan liar, serta geng motor. Area-area vital seperti kawasan industri, gedung perkantoran, dan mesin ATM juga mendapat perhatian khusus dari petugas.

Selain razia terhadap miras, petugas melakukan penggeledahan terhadap remaja yang terjaring razia untuk memastikan tidak ada narkoba atau senjata tajam yang dibawa. Setelah pemeriksaan, para remaja diberikan pembinaan dan disuruh pulang ke rumah masing-masing untuk menjaga ketertiban masyarakat.

“Operasi ini merupakan bagian dari upaya polisi untuk menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah hukum Polres Serang.

[ Dewi ]

ARTIKEL TERKAIT

Leave a reply

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

Paling Populer

HOT POST

Pendaftaran BPJS PBI Gratis 0 Rupiah, Tidak Boleh Kolektif

0
Serang – Pendaftaran BPJS Kesehatan untuk kategori Penerima Bantuan Iuran (PBI) gratis 0 rupiah masih mengalami kendala karena keterbatasan kuota. Sejak tahun 2023 hingga...

Pengajuan BPJS PBI di Kota Serang Lama Diproses, Ini Penyebabnya

0
Serang – Banyak masyarakat Kota Serang mengeluhkan lamanya proses pengajuan BPJS PBI (Penerima Bantuan Iuran). Ternyata, kendala utamanya adalah keterbatasan kuota yang tersedia setiap...

Proyek SMPN 1 Gunungsari Sarat Masalah, Dindikbud Serang Dinilai Tak Bertindak Tegas

0
Serang – Proyek pembangunan dan rehabilitasi gedung SMPN 1 Gunungsari yang dikerjakan oleh CV Berkah Abadi menuai polemik. Meski diduga menyisakan berbagai persoalan, Dinas...

Polres Metro Jakpus dan Media Gelar Buka Puasa Bersama, Bagikan Takjil ke Masyarakat

0
Penasultan.co.id, Jakarta – Bulan suci Ramadan menjadi momentum bagi umat Islam untuk meningkatkan amal ibadah dan berbagi dengan sesama. Semangat kebersamaan ini juga ditunjukkan...

Dokter Gigi di Dinsos DKI Jakarta Raih Penghargaan dari Rekan Indonesia

0
JAKARTA – Dr. Drg. Maria Margaretha, seorang dokter gigi yang juga pejabat di lingkungan Pemprov DKI Jakarta, mendapatkan penghargaan dari Rekan Indonesia atas dedikasinya...