back to top
24.9 C
Indonesia
Tuesday, July 22, 2025

Buy now

Komandan Lanal Bandung Gelar Exit Briefing Menjelang Akhir Masa Jabatan

Bandung – Menjelang berakhirnya masa jabatan sebagai Komandan Pangkalan Angkatan Laut (Lanal) Bandung, Kolonel Laut (KH/W) Dr. Renny Setiowati, S.T., M.Sc., M.Tr.Hanla., menggelar exit briefing kepada jajarannya. Acara tersebut berlangsung di Aula Mako Lanal Bandung, Jalan Aria Jipang No. 8, Kota Bandung, pada Senin (09/09/2024).

Dalam kesempatan tersebut, Kolonel Renny menyampaikan permohonan maaf kepada seluruh personel atas segala kekhilafan selama 2 tahun 6 bulan masa jabatannya. Ia juga mengucapkan terima kasih atas dukungan dan kerja sama yang solid dari Keluarga Besar Lanal Bandung. “Meskipun nantinya kita akan berada di satuan yang berbeda, silaturahmi tidak boleh terputus. Kalian semua sudah seperti keluarga bagi saya, dan berat rasanya untuk meninggalkan satuan yang begitu solid dan kompak ini,” ungkapnya dengan haru.

Kolonel Renny juga berharap agar seluruh personel tetap bersemangat dalam menjalankan tugas dan terus berkontribusi untuk membesarkan Lanal Bandung, meskipun dengan keterbatasan personel. “Jalankan tugas dengan baik, sesuai dengan pepatah ‘Dimana Bumi Dipijak, Disitu Langit Dijunjung’. Berbuatlah yang terbaik demi Lanal Bandung dan TNI Angkatan Laut,” pesannya.

Acara exit briefing ini dihadiri oleh sejumlah pejabat Lanal Bandung, termasuk Palaksa, Perwira, Bintara, Tamtama, Pegawai Negeri Sipil (PNS) Lanal Bandung, serta Keluarga Besar Jalasenastri Cabang 9 Korcab III DJA I.

Kegiatan ini menandai akhir dari masa kepemimpinan Kolonel Renny di Lanal Bandung, yang selama ini dikenal sebagai sosok pemimpin yang mengutamakan kekeluargaan dan kerja sama tim.

(Pen Lanal Bandung/armada)

Leave a reply

Please enter your comment!
Please enter your name here

Artikel Terkait

Tetap Terhubung

1,250FansLike
1,506FollowersFollow
550SubscribersSubscribe

TRENDING

Waspada Skema Makin Rapi! Janji Pengembalian Dana di Aplikasi N15Ad Diduga Tipuan Lanjutan Lewat...

12
Serang penasultan.co.id – Dugaan penipuan digital berkedok pekerjaan online lewat aplikasi N15AdJob atau Next15Ad makin terang benderang. Setelah banyak korban mengaku tertipu oleh skema...

Resmi Ambruk! Aplikasi N15Ad dan Situs Refund ZCMOB Down Total per 1 Juli 2025

5
Serang – penasultan.co.id | Skandal penipuan digital yang melibatkan aplikasi kerja online N15AdJob akhirnya memasuki klimaks tragis: aplikasi resmi tidak dapat diakses per Selasa,...

Terbongkar! Aplikasi N15 AdJob Diduga Kuat Modus Penipuan Online Terorganisir, Masyarakat Diminta Waspada

0
Serang – Publik kembali dihebohkan dengan munculnya aplikasi berlabel “pekerjaan digital” bernama Next15Ad atau N15AdJob yang belakangan ini diduga kuat merupakan modus penipuan online...

Bisakah Uang Jaminan di Aplikasi N15 Dikembalikan? Berikut ini Faktanya

0
Serang – penasultan.co.id | Ribuan masyarakat kini menaruh harapan pada satu pertanyaan besar: apakah uang jaminan kerja yang disetor ke aplikasi N15AdJob bisa dikembalikan?...

Bongkar Mafia Tanah! Polda Banten Tangkap Otak Penyerobotan Lahan di Kragilan

0
Serang – Polda Banten kembali menunjukkan tajinya dalam memberantas praktik mafia tanah di wilayah hukumnya. Kali ini, Melalui Penyidik Subdit Harda (Harta Benda) berhasil...
- Advertisement -

Artikel Terbaru

Anda tidak dapat menyalin konten halaman ini